Puluhan Pelaku Usaha Ikuti Pelatihan Peningkatan Inovasi dan Higienitas Sajian Kuliner

KABARTIGA, TANJUNGPINANG – Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kota Tanjungpinang berikan pelatihan peningkatan inovasi dan higienitas sajian untuk 40 peserta pelaku usaha di Tanjungpinang.

Peningkatan keterampilan memang sangat dibutuhkan untuk membangkitkan kembali usaha masyarakat di tengah kondisi terpuruk akibat pandemi Covid-19.

Bacaan Lainnya

Kepala Disparbud Kota Tanjungpinang, Meitya Yulianty menjelaskan kegiatan peningkatan inovasi dan higienitas sajian itu akan dilaksanakan selama empat hari kedepan, mulai Rabu (1/12) sampai Sabtu (5/12) diikuti oleh 40 peserta yang berasal dari Persatuan Perempuan Wirausaha, Usaha Menengah Kecil Mikro (UMKM) dan pelaku wisata.

“Mereka akan menerima materi, beberapa diantaranya tentang standar dan prosedur kebersihan, kesehatan dan keamanan sajian kuliner, ragam kuliner, hingga cara penyajian dan pelayanan makan minum tingkat internasional,” kata Meitya di Comforta Hotel, Rabu (1/12).

Lebih lanjut, kepala dinas menjelaskan pelatihan itu bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan memotivasi kemampuan pengusaha kuliner dalam meningkatkan higienitas sajian agar lebih berkualitas dan bernilai jual.

“Peserta bisa mengetahui pentingnya inovasi dan higienitas dalan sajian kuliner,” tambahnya.

Sementara itu, Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Pemko Tanjungpinang,  Samsudi mengatakan memang kepuasan pengunjung adalah kunci keberhasilan dari sebuah usaha kuliner, akan tetapi inovasi dan higienitas juga menjadi syarat sangat penting dalam kelangsungan usaha kuliner.

“Selama pandemi usaha kuliner menjadi salah satu yang terdampak, sehingga dibutuhkan inovasi agar bisa bertahan dan bangkit kembali,” kata Samsudi.

Pelaku usaha kuliner harus senantiasa menjadi peluang usaha strategis dalam mengembangkan usaha. Kualitas produk dan kebersihannya sangat dibutuhkan untuk memberikan pilihan dan ekspektasi kepada konsumen. Kuliner sangat berpengaruh dalam industri pariwisata.

“Saya berharap peserta pelatihan bisa mengetahui dan memahami inovasi dan higienitas dalam sajian kuliner. Ikuti pelatihan dengan serius dan sungguh-sungguh,” pesannya.(Red/Diskominfo)

Pos terkait